Jakarta-Perkembangan teknologi membuat segala sesuatunya lebih mudah dan efisien, termasuk dalam hal berbelanja. Sejak diperkenalkannya kemampuan untuk membeli produk secara online, pengalaman belanja telah berubah secara signifikan. Di Indonesia, seperti negara-negara berkembang lainnya, perkembangan jualan online sangat pesat dalam beberapa tahun terakhir.
Pertumbuhannya signifikan dan dapat dilihat dari makin banyaknya orang yang melakukan transaksi online. Bahkan, menurut laporan dari Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) yang diterbitkan pada tahun 2019, jumlah pengguna internet di Indonesia telah mencapai 171 juta atau setara dengan 64,8 persen dari total populasi.
Terlebih lagi, APJII mencatat bahwa sebanyak 88,1 juta orang Indonesia melakukan pembelian online pada tahun tersebut. Angka tersebut meningkat secara signifikan sejak tahun 2018, yang mencatat 58 persen pengguna internet Indonesia melakukan pembelian online. Tak hanya itu, data Google menyatakan bahwa melalui meta pencari Google Shopping, transaksi belanja online nasional meningkat tiga kali lipat dari tahun 2015 hingga 2017.
Baca juga: AC Ventures, BCG, KADIN, Dan BCG X Rilis Laporan GenAI dan Pemetaannya
Tidak dapat dipungkiri, pertumbuhan penjualan online di Indonesia sangat signifikan. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor seperti peningkatan penggunaan internet secara nasional, kemudahan dalam berbelanja melalui e-commerce, serta harga dan diskon yang ditawarkan oleh perusahaan e-commerce.
Namun, ketika berkaitan dengan e-commerce masih banyak penjual yang tidak memiliki pengalaman dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk mengelola bisnis online mereka sendiri. Oleh karena itu, layanan e-commerce enabler sangat penting bagi mereka. Dengan menggunakan jasa e-commerce enabler, perusahaan-perusahaan e-commerce dapat menghindari konsekuensi dari masalah logistik dan stok barang yang tidak teratur yang membuat bisnis online mereka tidak berjalan dengan lancar.
Dalam menjalankan bisnis online, terdapat banyak hal yang perlu diperhatikan, seperti pengiriman produk kepada pelanggan, menangani pengembalian, manajemen gudang, dan manajemen stok. Semua hal ini adalah hal yang memerlukan perhatian khusus dan pengalaman. Sehingga, dengan menggunakan jasa e-commerce enabler, perusahaan-perusahaan e-commerce dapat memiliki platform bisnis online yang lebih terorganisasi, efisien, dan dapat dipercaya.
Layanan e-commerce enabler tidak hanya membantu dalam hal operasional dalam menjalankan bisnis online, tetapi juga memberikan manfaat lain seperti membantu perusahaan-perusahaan e-commerce dalam mengakses data dan analisis untuk meningkatkan penjualan dan memperbaiki bisnis mereka, sehingga efisiensi bisnis dapat ditingkatkan.
Baca juga: Pertamina dan Isuzu Raih Penghargaan ASEAN Enterprise Innovation Award 2024
Selain itu, e-commerce enabler juga dapat menawarkan solusi yang disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan-perusahaan e-commerce, termasuk pembuatan platform e-commerce yang dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan bisnis mereka.
Salah satu manfaat lain penggunaan e-commerce enabler adalah dapat membantu perusahaan-perusahaan e-commerce untuk mempercepat proses pengiriman produk kepada pelanggan. Dengan memanfaatkan infrastruktur yang telah dimiliki oleh e-commerce enabler, pengiriman dapat dilakukan dengan cepat dan efisien. Hal ini akan berdampak pada pengalaman belanja pelanggan yang lebih baik dan dapat meningkatkan kepuasan pelanggan.
Salah satu brand enabler yang sedang tumbuh yaitu Egogo Hub Indonesia. Presiden Director Egogo Hub Indonesia, Benny Tanadi, menjelaskan, Egogohub Indonesia merupakan sebuah Brand Enabler Company atau Perusahaan yang memberikan jasa End to End Solution pada suatu Brand khususnya dalam industry E-Commerce (Digital Marketing). “Untuk memenuhi kebutuhan E-Commerce, kami menyiapkan Layanan Digital Marketing untuk membantu menaikkan bisnis klien, serta operasional seperti CRM, Warehouse, dan Fulfilment untuk memastikan terjadinya suatu transaksi yang diharapkan dari traffic sehingga dapat memastikan kepuasan pelanggan dalam berinteraksi dengan Brand dan juga untuk menjaga kualitas image dari Brand tersebut,” ujarnya di kantor Egogo Hub di Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Senin (19/8/2024).
Benny menerangkan, sejak berdiri tahun 2018, Egogo terus mengalami pertumbuhan. “Pertumbuhannya 100-200 persen setiap tahun. Termasuk saat COVID, kita tetap stabil. Klien kita sekarang ini 30-40 persen dari rumah tangga, ada kosmetik, alat fitnes, fashion juga,” tambahnya.
Mengusung tagline ‘growth hacking e-commerce enabling company’, Egogo menerapkan model bisnis berbasis komisi penjualan, sehingga tidak memberatkan klien dan memastikan klien dapat bertumbuh bersama Egogo. “Penampilan Egogo ini selalu mengikuti tren. Kami selalu menawarkan service kita selalu menawarkan yang terbaru pada brand atau produk-produk tersebut,” ujar Co-Founder Egogo Hub Indonesia, Billy Tandean.
Terbukti, sejak menggunakan jasa mereka, klien Egogo mengalami pertumbuhan hingga 50 persen, bahkan 300 persen dalam penjualan online mereka. “Perusahaan kami mendukung sejumlah merek terkenal yang sangat potensial untuk pasar Indonesia, yang sebagian di antaranya berhasil mengalami kenaikan penjualan pada kanal online hingga 300 persen. Kami membawa keuntungan signifikan bagi mereka yang menjadi distributor dan peritel. Dengan model B2B kami, siapa pun bisa masih bisa menjadi distributor atau peritel merek-merek tersebut,” ungkapnya.
Berdiri dan beroperasi sejak tahun 2018, Egogo Hub Indonesia berada di bawah naungan Egogo Holdings Limited Hong Kong. Brand enabler ini sukses menciptakan pertumbuhan penjualan digital berbagai merek internasional dan lokal seperti Nakamichi, Soul, Nokia, Bardi, Oxone, dan lain sebagainya.
Di Indonesia, layanan utama Egogo Hub dibagi menjadi dua kategori:
1. E-commerce Live Partner
Menyediakan layanan untuk melakukan penjualan secara live di berbagai e-Commerce. Seperti TikTok Shop, Shopee Live, Tokopedia Play dan LazLive. Layanan yang tersedia antara lain:
•ada 18 studio live dengan peralatan lengkap yang beroperasi 24/7
•Layanan operasional toko (host & assistant live stream, live stream script, customer service, store ads, campaign graphic design, dll)
• Video production
• Ads & marketing
• Affiliate program & management
• 360 Enabling Service
2. Layanan 360 Enabling Service. Egogo memberikan bantuan berupa solusi e-commerce end-to-end untuk peritel, merek, dan produsen. Bantuan ini mencakup layanan Strategy & Consulting, Digital Marketing Services, Customer Care Program, dan Warehouse & Fullfilment. (any)