Jakarta-Mobil listrik di Indonesia kini semakin beragam, dengan pilihan dari berbagai merek Jepang, Eropa, hingga Tiongkok. Salah satu yang paling populer adalah Wuling Air ev, kendaraan listrik mungil yang sukses mencuri perhatian masyarakat.
Penjualan Melonjak, Wuling Air ev Jadi yang Terlaris
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), Wuling Air ev mencatat penjualan wholesales sebanyak 4.440 unit sepanjang Januari–Desember 2024. Sejak pertama kali meluncur hingga akhir 2024, total penjualannya telah menembus 18.000 unit, menjadikannya mobil listrik terlaris di Tanah Air.
Baca juga: Trump Kembali Dilantik: Ini Dampaknya pada Industri Kripto
Desain Ikonik dan Fitur Futuristik
Keunikan Air ev terletak pada dimensi kompak dan desain modern yang futuristik. Mobil ini juga hadir dengan pilihan warna yang menarik dan eye-catching, semakin memperkuat identitasnya sebagai kendaraan listrik yang stylish dan praktis.
Bukan hanya tampil beda, Wuling Air ev juga mengusung teknologi canggih. Beberapa fitur unggulannya meliputi:
– Internet of Vehicle (IoV) dan Wuling Indonesian Command (WIND) untuk pengalaman berkendara lebih pintar
Baca juga:Melindungi Anak dari Banjir: Save the Children Perkuat Ketangguhan Masyarakat Rancaekek
– Keamanan terjamin dengan ABS, EBD, ESC, EPB, AVH, TPMS, sensor parkir belakang, kamera mundur, alarm anti-maling, serta dua airbag di bagian depan
Dipercaya di Event Internasional
Wuling Air ev telah menjadi kendaraan resmi dalam berbagai acara penting, seperti:
– KTT G20
– KTT Archipelagic and Island States
– KTT ASEAN Jakarta & Labuan Bajo
– 10th World Water Forum 2024
Kepercayaan ini menunjukkan bahwa Air ev tidak hanya populer di kalangan masyarakat, tetapi juga mendapat pengakuan sebagai kendaraan ramah lingkungan yang andal di acara berskala global.
Biaya Operasional Murah & Perawatan Gratis
Salah satu daya tarik utama Air ev adalah biaya kepemilikannya yang sangat terjangkau. Dengan tenaga listrik, pengguna dapat menghemat biaya bahan bakar. Wuling juga menawarkan Extensive Free Maintenance, yaitu gratis perawatan berkala hingga 150.000 km atau 8 tahun, mencakup jasa dan suku cadang sebanyak 16 kali.
Tak hanya itu, Air ev bisa diisi daya langsung di rumah dengan tegangan minimal 2.200 watt. Wuling juga memberikan Charging Pile 7 kW secara gratis beserta biaya instalasinya.
Garansi Seumur Hidup & Keuntungan Ekstra
Wuling memberikan Lifetime EV Core Component Warranty, yakni garansi seumur hidup untuk tiga komponen utama: baterai, motor penggerak, dan unit kontrol motor. Selain itu, pengguna Air ev juga menikmati keuntungan seperti:
– Bebas aturan ganjil-genap di Jakarta
– Harga lebih terjangkau dengan insentif PPN
Varian & Harga Wuling Air ev
Saat ini, Wuling Motors menghadirkan empat tipe Air ev dengan harga yang semakin kompetitif:
Air ev Long Range – Rp275 jutaan
Air ev Standard Range – Rp224 jutaan
Air ev Lite Long Range – Rp190 jutaan
Air ev Lite Standard Range – Rp179,1 jutaan
(Harga estimasi on-the-road Jakarta setelah insentif PPN).
Dengan desain ikonik, fitur canggih, biaya operasional rendah, serta berbagai insentif menarik, tidak heran jika Wuling Air ev menjadi mobil listrik favorit di Indonesia. Bagi yang mencari kendaraan ramah lingkungan dengan teknologi mutakhir dan harga bersaing, Air ev bisa menjadi pilihan terbaik. (any)